Jumat, 22 April 2016

Oleh : David

Jakarta - PT. Garda Power Mandiri telah menyelenggarakan Program Pelatihan Tanggap Darurat terhadap ancaman unjuk rasa, sabotase dan teror bom bagi tim tanggap darurat dan karyawan di lingkungan PT. Indonesia Power Unit Pembangkitan Mrica dengan berkoordinasi dan bekerjasama dengan Polres Banjarnegara . Adapun pelatihan tersebut dilaksanakan pada tanggal 11 s.d. 15 April 2016 

Maksud dari pelatihan ini adalah untuk menguji prosedur Pengamanan yang ada serta memberikan pemahaman dan keterampilan dalam upaya melakukan uji coba secara simulasi bagi tim tanggap darurat dan karyawan dilingkungan PT. Indonesia Power Unit Pembangkitan Mrica guna mengantisipasi secara dini terhadap ancaman sumber bahaya yang bersifat darurat / emergency yang mungkin timbul dilingkungan instalasi perusahaan untuk dapat dilaksanakan dengan lancar dan tepat sasaran.

"Dengan terselenggaranya Program Pelatihan Tanggap Darurat akan dipenuhi Standar Pengamanan dan tingkat kehandalannya dapat terjamin guna menciptakan kondisi siaga serta melatih keberanian bagi tim tanggap darurat dan karyawan agar dapat mandiri dalam mengendalikan ancaman terhadap sumber bahaya termasuk terjadinya kondisi darurat atau emergency" Ujar Bapak Warsono, SH selaku Direktur Utama PT. Garda Power Mandiri didalam sambutannya.

Link terkait :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar